6 Tempat Wisata di Bali untuk Penutup Akhir Tahun
Bali bisa dibilang sebagai salah satu lokasi most wanted untuk merayakan pergantian tahun. Banyak lokasi di sana yang menawarkan pesta meriah yang pastinya akan berkesan buat kamu. Berikut 6 pilihan tempat wisata di bali yang paling seru untuk kamu kunjungi!
Pilihan Tempat Tahun Baru di Bali
Tropicola
Tropicola berkolaborasi dengan Motel Mexicola membuat event seru yang pastinya akan membuat malam pergantian tahunmu makin semarak: COLAFEST! Ini adalah extravagant party selama dua hari yang terdiri dari perayaan malam Tahun Baru di Motel Mexicola diikuti dengan New Year’s Day pool party di Tropicola. Salah satu pilihan tempat Tahun Baru di Bali yang menjamin Tahun Baru kamu langsung penuh warna, musik, splashes and a lot of dancing!
Alamat: Jl. Pantai Batu Belig No 5, Kerobokan Kelod, Kuta Utara, Seminyak, Kerobokan Kelod, Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali 80361
Reservasi: (0361) 9343636
Instagram: @tropicolabali
Ulu Cliffhouse
Klub eksklusif dengan pemandangan menakjubkan dari tebing pantai Padang-Padang ini sudah pasti termasuk dalam pilihan tempat Tahun Baru di Bali yang akan meninggalkan memorable moment. Jangan lupa untuk tetap tampil gaya saat menikmati sunset terakhir di tahun 2018 dari sini. Agar makin stylish, pilih Tuck Bag Liebeskind untuk menyempurnakan penampilanmu di malam Tahun Baru.
Alamat: Jalan Labuansait No.315 Padang-Padang, Uluwatu, Kuta Sel., Badung, Bali 80361
Reservasi: 0813-3881-2502
Instagram: @ulucliffhouse
Baca juga : 5 Destinasi Liburan Tahun Baru Ke Luar Negeri
The Lawn Canggu
Area Canggu memang terkenal jadi kalangan hits di antara kaum millenial pemburu Insta-worthy spots di Bali – dan The Lawn Canggu pasti tidak terlewat dari daftar ini! Bagaimana tidak, setiap sudutnya sangat Instagramable, lengkap dengan pemandangan yang cantik di pinggir pantai, dan juga tempat tujuan party yang cocok untuk menghabiskan malam Tahun Baru Anda bersama sahabat.
Alamat: Jl. Pura Dalem, Canggu, Kuta Utara, Canggu, Kuta Utara, Badung, Bali
Reservasi: (0361) 3351055
Instagram: @thelawncanggu
Woo Bar, W Hotel Seminyak
Melangkah ke area Seminyak, kamu bisa menemukan bar eksklulif di dalam W Hotel: Woo Bar. Sky deck di sini sudah jadi incaran banyak orang untuk menikmati indahnya pemandangan sunset Bali dengan segelas cocktail. Menghabiskan malam Tahun Baru di sini juga bisa dipastikan akan berjalan seru, plus, jangan lupa nikmati atraksi kembang api dari sini saat countdown ya.
Alamat: W Hotel Bali, Jalan Petitenget Seminyak, Kerobokan Kelod, Kuta Utara, Badung, Bali 80361
Reservasi: (0361) 4738106
Instagram: @woobarbali
Omnia Bali
Ini adalah salah satu destinasi party paling hits di selatan Bali yang rasanya bisa membawa keseruan Tahun Baru dengan gaya tersendiri. And guess what, mereka mendatangkan beberapa international DJs khusus untuk memeriahkan countdown Tahun Baru! Yup, DJ Ruckuz dari Hakkasan Las Vegas dan DJ Victoria dari Singapura akan memainkan irama terbaiknya dengan latar Samudera Hindia nan cantik.
Alamat: Jl. Belimbing Sari, Pecatu, Kuta Sel., Kabupaten Badung, Bali 80364
Reservasi: (0361) 8482150
Instagram: @omniabali
Roosterfish Beach Club
Roosterfish menawarkan atmosfer relaks yang akan semakin membuat kamu jatuh cinta dengan Bali. Dan spesial untuk menutup tahun, beach club yang terletak tak jauh dari Pantai Pandawa ini akan bikin eventspesial. Agar lebih update, kamu bisa langsung follow Instagram Roosterfish ya.
Alamat: Jl. Pantai Pandawa, Kutuh, Kuta Sel., Kabupaten Badung, Bali 80361
Reservasi: (0361) 2003588
Instagram: @roosterfishbeachclub
Baca juga : 5 Destinasi Liburan Keluarga Seru Bertema Park
Tampil penuh aksi jadi wajib hukumnya jika kamu berencana ke Bali untuk merayakan pergantian tahun. Jika memutuskan untuk pergi ke club bersama teman-teman, lupakan dress bermaterial sophisticated dan aksesori yang akan membatasi kamu gerak dan bergoyang mengikuti alunan musik dari DJ booth. Daripada membawa tote bag yang besar (hey, kamu tidak sedang mau meeting ke kantor!), lebih baik pilih sling bag dengan detail chain yang bisa menegaskan statement penampilan kamu. Langsung saja klik www.urbanicon.com untuk melihat beberapa pilihan sling bag yang bisa membuat penampilan kamu makin stand out di malam Tahun Baru. Happy party, and happy New Year!