Tips Mudik Nyaman dan Gaya Sambil Ditemani Tas Kanken Dari Fjallraven
Akhirnya tahun ini pemerintah sudah memperbolehkan masyarakat untuk mudik menjelang Lebaran nanti. Buat kamu yang sudah 2 tahun terakhir tidak mudik dan bertemu keluarga besar, mungkin kamu sudah sedikit lupa bagaimana situasi dan kondisi mudik saat Lebaran. Untuk memastikan perjalanan mudik kamu nyaman dan terkendali, simak beberapa tips berikut.
Buat Rencana Mudik Dengan Matang
Sebelum mulai perjalanan mudik ada baiknya kamu membuat rencana dulu. Seperti berapa lama akan pergi, moda transportasi yang digunakan, akomodasi di tempat tujuan, hingga mengajukan izin cuti ke kantor. Untuk urusan cuti kerja, sebaiknya kamu mengajukan permohonan cuti maksimal 2-3 minggu sebelumnya. Jangan lupa untuk menyelesaikan semua pekerjaan kamu terlebih dahulu. Namun jika tetap harus bekerja selama cuti Lebaran, sangat dianjurkan untuk memakai tas Kanken Laptop 15 Inch Forest Green dari Fjallraven yang mampu melindungi laptop kamu selama perjalanan dengan pesawat atau kereta api karena tas ini dirancang khusus untuk laptop. Warna hijau yang teduh dan ringan membuat penampilan mudik kamu pun lebih stylish.
Bawa Barang Secukupnya
Ketika mudik, kamu akan selalu berdesakan dengan banyak orang. Agar gerakan kamu lebih leluasa dan tidak ribet, sebaiknya kamu membawa barang dan pakaian secukupnya. Bawa pakaian yang mudah di-mix and match, beberapa kosmetik yang multifungsi, serta skincare yang esensial. Sebuah ide, jika kamu berniat untuk memberikan oleh-oleh, kamu bisa coba untuk mengirimkannya melalui jasa pengiriman beberapa hari sebelum kamu pergi supaya lebih ringkas. Untuk tas yang kamu bawa, pilih tas multifungsi yang bisa dipakai dengan beberapa cara seperti tas Kanken Totepack Mini Royal Purple dari Fjallraven. Kanken Totepack ini bisa kamu pakai sebagai tas ransel saat mudik atau shoulder bag di hari Lebaran. Dengan kompartemen utama yang besar serta saku tambahan pada bagian depan dan samping, tas ini akan cukup menampung segala kebutuhan kamu selama perjalanan mudik.
Pakai Pakaian Nyaman Saat Mudik
Lupakan heels atau dress andalan saat pergi mudik. Oversized t-shirt bahan katun, jogger pants atau celana longgar, serta sneakers akan membuat perjalanan mudik kamu terasa lebih nyaman. Untuk antisipasi cuaca yang nggak menentu atau AC yang terlalu dingin, simpan jaket di dalam tas Kanken Backpack Navy Long Stripes yang akan menjadi tas favorit kamu selama mudik. Selain membawa dompet dan handphone, daya tampung tas yang besar cukup untuk membawa jaket, pakaian cadangan, dan buku untuk dibaca selama menunggu waktunya berangkat. Tas ini juga dilengkapi dengan sitting pad jika kamu harus duduk ditempat yang nggak terduga.
Lebaran Aman dan Nyaman
Selain perlengkapan mudik, kamu juga wajib menjaga protokol kesehatan dengan ketat agar bisa merayakan Lebaran bersama keluarga dengan aman dan nyaman. Selalu gunakan hand sanitizer terutama setelah memegang sesuatu, menjaga jarak, cuci tangan dengan sabun selama 20 detik, dan memakai masker. Selain menjaga prokes, kamu wajib pakai dompet anti RFID apalagi jika kamu sering pergi-pergi keluar rumah ke tempat umum. Dompet anti RFID menjaga agar tidak terjadi pencurian data kamu secara digital yang biasanya dilakukan ketika pemindai RFID bersentuhan secara fisik dengan dompet kamu. Tentunya kamu tidak mau hal tersebut terjadi.
Nah, seluruh perencanaan mudik sudah dilakukan dengan matang, saatnya berburu tas Fjallraven Kanken favorit dan dompet anti RFID di Urban Icon Offline Store atau www.urbanicon.co.id.