Now Reading
5 Fakta Menarik Film Gundala

5 Fakta Menarik Film Gundala

Urban Icon Team

5 Fakta Menarik Film Gundala

Untuk mengenal lebih lanjut karakter sang jagoan Gundala, berikut ini adalah 5 fakta menarik film Gundala yang perlu kamu simak.

Video source: Screenplay Films
 

Film superhero lokal Gundala yang ceritanya diangkat dari komik lawas Gundala Putra Petir karya Harya Suraminata (Hasmi) tengah diputar bioskop di Tanah Air. Film karya Garapan Sutradara Joko Anwar dan dibintangi aktor Abimana Aryasatya ini berhasil menarik atensi pencinta sinema. Untuk mengenal lebih lanjut karakter sang jagoan, berikut ini adalah 5 fakta menarik film Gundala yang perlu kamu simak.

Karakter Gundala diangkat pertama kali ke layar lebar pada tahun 1980-an

Fakta menarik film Gundala yang tak banyak orang tahu sebenarnya cerita karakter utama, Gundala, dulunya sudah pernah diangkat ke dalam layar lebar. Ya, film Gundala Putra Petir garapan sutradara Lilik Sudijo diluncurkan pada tahun 1981. Film ini dibintangi oleh aktor Teddy Purba, Ami Prijono dan W.D. Mochtar.

film gundala kostum

Kostumnya dibuat di tempat produksi kostum Daredevil

Jika dibandingkan dengan karakter dalam komik, kostum Gundala di versi layar lebar terlihat lebih praktis dan realistis. Perubahan yang paling nyata adalah hilangnya celana pendek berwarna merah. Hal ini sesuai dengan keinginan sang sutradara. Semua aksesori yang digunakan Gundala, seperti goggles dan sayap kuping, dijelaskan fungsi dan alasannya dalam film. Kostum Gundala versi layar lebar ini dibuat di Los Angeles. Proses produksinya dibuat dengan sistem 3D scan full.  Sedikit informasi saja, kostum ini dibuat di tempat yang sama dengan produksi kostum superhero Marvel, Daredevil.

Baca juga: 5 Rekomendasi Film Bioskop 2019 Yang Paling Dinanti

Abimana Aryasatya harus diet ketat dan menjalani transformasi fisik

Dalam beberapa wawancara, Abimana Aryasatya yang berperan sebagai Sancaka (Gundala) mengaku harus menjalani diet demi mengurangi bobot tubuhnya. Sang aktor berusaha menyelami karakter Sancaka salah satunya lewat perubahan fisik. Dia banyak melakukan olahraga lari agar bisa memiliki tubuh yang lebih ramping. Meskipun demikian, Abimana juga harus menjaga massa otot di area dada dan lengan agar terlihat lebih meyakinkan ketika mengenakan kostum Gundala.

film gundala abimana

Joko Anwar menulis naskah “Gundala” di kuburan dan museum

Selain menjadi sutradara, Joko Anwar juga bertindak sebagai penulis naskah untuk film Gundala. Meskipun intinya masih berpijak pada komik karya Hasmi, dia mengaku melakukan beberapa perubahan agar cerita bisa menjadi lebih relevan. Dalam beberapa sesi wawancara, Joko Anwar mengaku menulis naskahnya di beberapa tempat yang tak biasa seperti kuburan dan museum. Dia mengaku bahwa Gundala merupakan skenario paling sulit yang pernah dibuat sehingga ia membutuhkan tempat tenang untuk bisa mengerjakannya.

Baca juga: Daftar Galeri Seni Di Jakarta Yang Wajib Kamu Kunjungi

Film Gundala jadi fondasi awal dari Bumi Langit Cinematic Universe (BLCU)

Apabila di Amerika punya MCU (Marvel Cinematic Universe), maka film Gundala menjadi awal perkenalan dari Bumi Langit Cinematic Universe (BLCU). Jagat sinematik Bumi Langit nantinya akan menampilkan tokoh-tokoh pahlawan Tanah Air, beberapa di antaranya adalah Si Buta Dari Gua Hantu, Aquanus, Godam, Tira, dan Sri Asih. Beberapa aktor ternama yang dilibatkan dari proyek besar ini, antara lain Nicholas Saputra, Pevita Pearce, dan Chicco Jerikho.

See Also

film gundala putra petir

Setelah membaca fakta menarik film Gundala pasti kamu jadi makin tertarik menyaksikan film ini di bioskop. Jika kamu dan pasangan berniat pergi ke bioskop akhir pekan ini untuk nonton Gundala, tidak ada salahnya untuk tampil lebih seru dari biasanya. Koleksi jam tangan couple Emporio Armani Gianni T Bar Black Leather yang bergaris rancang modern bisa membuat penampilan bersama pasangan kian maksimal.

Koleksi Emporio Armani Gianni T Bar Black Leather untuk pria memiliki ukuran diameter case 42 mm, sedangkan koleksi wanita mengusung ukuran diameter case 32 mm. Pada bagian strap-nya terbuat dari bahan kulit berkualitas yang nyaman dikenakan. Tipe dial-nya menggunakan sistem analog dengan pengukuran waktu yang mudah terbaca. Desainnya yang minimalis membuat jam tangan ini mudah dipadankan dengan beragam jenis busana, baik formal maupun kasual.

 

View Comments (0)

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Copyright © 2022 Urban Icon. All Rights reserved. | Sitemap

Scroll To Top

MAU DAPET ADDITIONAL

DISKON 10% ALL ITEM? 

BURUAN SIGN UP SEKARANG BUAT DAPETIN DISKONNYA DAN INFO TERBARU DARI URBAN ICON

Close

DAPATKAN KODE VOUCHERNYA