Now Reading
Tips Styling: Gaya Etnik Modern dengan Tenun, Sulam, dan Batik

Tips Styling: Gaya Etnik Modern dengan Tenun, Sulam, dan Batik

Urban Icon Team

Memperingati Hari Batik Nasional 2 Oktober, yuk giatkan lagi pakai batik untuk sehari-hari. Nggak terbatas batik, tenun dan sulam juga keren banget dijadikan outfit harian. Apalagi tiga kain tradisional Indonesia ini punya motif dan warna yang luar biasa. Memberi tampilan bernuansa etnik yang bikin gaya kamu unik dan eksotis. Ditambah styling yang tepat, bahkan batik, tenun, dan sulam bisa disulap jadi outfit etnik modern yang sophisticated. Simak tips dan triknya!

Tips Styling Tenun

Coba deh pilih halter neck tenun, misal atasan atau maxi dress. Untuk atasan halter neck, bisa kamu pakai bersama celana jeans hingga jaket kulit kalau kamu ingin tampilan sleek dan edgy for daily wear. Sedangkan untuk tampilan sophisticated dengan maxi dress potongan halter neck, lengkapi dengan strappy heels dan aksesori drop earrings dan gelang besar senada. Inspirasi padu padan dress tenun ini cocok banget untuk acara formal dalam nuansa Hari Batik.

Tips Styling Sulam

Scarf atau selendang adalah salah satu cara mengubah tampilan meh jadi whoa. Apalagi jika itu selendang dari kain sulam nusantara. Tampilan casual saja bisa terlihat eksotis dan tidak biasa. Ada banyak cara styling selendang sulam. Yang termudah, kalungkan di leher, lalu beri variasi dengan cara dililit maupun diikat. Nah, kamu juga bisa pakai sebagai head scarf untuk aksen glamor. Satu selendang, banyak gaya. The styling options are endless.

Tips Styling Batik

Batik memang versatile, bisa untuk casual hingga formal. Untuk tampilan casual di Hari Batik bernuansa boyish, coba pakai celana kulot batik berpotongan lebar bersama atasan bahan rajut dan sepatu boots detail tali-tali yang chic. Sementara untuk tampilan feminin, atasan tanpa lengan dan rok lipat dengan motif batik senada juga nggak kalah chic. Tambahkan aksesori seperti anting besar detail tassel dengan sepatu heels cantik for more stunning look. Ide outfit batik ini bisa kamu tiru untuk pergi makan malam bersama pasangan. Mungkin juga untuk ke pesta, why not?

See Also

 

Eits, tunggu dulu! Supaya tampilan etnik kamu dengan tenun, sulam, dan batik makin terlihat modern, lengkapi juga dengan aksesori tas stylish seperti tas Fossil. Tas kulit dari Fossil hadir dengan pilihan desain trendy tapi bernuansa vintage yang harmonis saat dipasangkan dengan kain-kain tradisional. Variasi warnanya pun banyak yang bisa kamu pilih sesuai outfit etnik kamu di Hari Batik. Tapi kalau kamu mau a little extra, coba pilih warna-warna terang untuk beri statement lebih. Mau yang mudah di-mix-and-match? Tas Fossil juga punya pilihan warna netral yang versatile. Dapatkan di Urban Icon store, ya!

Follow Instagram Urban Icon untuk dapatkan tips styling menarik lainnya!

View Comments (0)

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Copyright © 2022 Urban Icon. All Rights reserved. | Sitemap

Scroll To Top

MAU DAPET ADDITIONAL

DISKON 10% ALL ITEM? 

BURUAN SIGN UP SEKARANG BUAT DAPETIN DISKONNYA DAN INFO TERBARU DARI URBAN ICON

Close

DAPATKAN KODE VOUCHERNYA